Publish : Januari 2020

Deskripsi :

Anak penderita Thalasemia dapat menyebabkan Kompleksitas permasalahan termasuk kepada Ibu, baik permasalahan fisik, psikologis, sosial dan ekonomi. Banyaknya tekanan yang dialami membuat ibu sangat cemas terhadap anaknya dan sangat overprotektif kepada anak. Kondisi tersebut membuat ibu sulit menerima diri, menarik diri, ketidakpuasan terhadap kondisi dirinya, tidak mampu membuat keputusan, kesulitan dalam mengatur kehidupan sehari-hari, tidak memiliki cita-cita yang jelas, dan kehilangan minat terhadap hidupnya. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh dukungan sosial terhadap Psychological well-being pada ibu yang memiliki anak penderita Thalasemia di RS PMI Bogor. Rancangan penelitian ini adalah studi korelasi dengan teknik sampel purposive sampling dengan jumlah sampel 79. Dukungan sosial diukur
menggunakan skala dukungan sosial dengan reliabilitas (α)=0,949 sebanyak 32 item valid.

Skala Psychological well-being dengan besaran reliabilitas (α)=0,957 sebanyak 32 item valid. Berdasarkan hasil uji regresi linear diperoleh sig (p) 0,609 > 0,05 sehingga hipotesis ada pengaruh yang signifikan antara dukungan sosial terhadap Psychological well-being ditolak dengan persamaan regresi Y = 154,604 + 0,057X. Dalam penelitian ini ibu yang memiliki anak penderita Thalasemia dengan dukungan sosial yang tinggi tidak serta merta memiliki Psychological well-being yang tinggi, dan sebaliknya ibu yang memiliki dukungan sosial yang rendah tidak serta merta memiliki Psychological wellbeing yang rendah. Hal tersebut diduga bahwa pencapaian Psychological wellbeing dipengaruhi tidak hanya oleh dukungan sosial.

Universitas Esa Unggul

Penulis :

Yufi Aliyupiudin

Download :