[vc_row][vc_column][vc_column_text] 

Rektor Universitas Esa Unggul Dr.Ir. Arief Kusuma, M.B.A Saat memberikan sambutan di Pre University

Rektor Universitas Esa Unggul Dr.Ir. Arief Kusuma, M.B.A Saat memberikan sambutan di Pre University

Esaunggul.ac.id, Jakarta Barat, Sekitar 1700 mahasiswa baru Esa Unggul berkumpul di Ballroom Aula Kemala sejak pukul 09.00 WIB. Para mahasiswa ini berkumpul untuk mengikuti Pre University yang akan digelar mulai tanggal 07 hingga 10 Agustus, salah satu yang akan dibahas dalam Pre University kali ini ialah “Pencegahan Radikalisme Ektrimisme dan Terorisme.”

Pada Pembukaan Pre University yang dilaksanakan pada Selasa (07/08) kemarin, Rektor Universitas Esa Unggul Dr.ir. Arief Kusuma, M.B.A., memberikan sambutannya didepan 1700 mahasiswa baru Esa Unggul. Dalam sambutannya Arief terlebih dahulu memberikan semangat bagi para mahasiswa baru yang mengikuti Pre University.

“Selamat Pagi, Semangat pagi, selamat datang di kampus Emas Universitas Esa Unggul. Hari ini kalian akan mengikuti Pre University,yang merupakan kegiatan untuk menyambut kalian sekaligus menanamkan pondasi sebelum kalian masuk ke dunia perkuliahaan,” terang Arief di Ballroom Aula Kemala, Selasa (07/08/2018).

Serangkaian acara dalam Pre University mulai dari Menyanyikan Lagu Indonesia Raya hingg mendengarkan Pemateri

Serangkaian acara dalam Pre University Mulai dari Menyanyikan Lagu Indonesia Raya hingga mendengarkan Pemateri

Dirinya melanjutkan Pondasi yang ditanamkan dalam Pre University ini ialah pondasi terkait cara beradaptasi di lingkungan kampus serta bagaimana menjauhkan diri dari hal-hal negatif seperti radikalisme ataupun Penyalagunaan obat-obatan terlarang. Menurutnya, anak-anak muda terutama mahasiswa menjadi salah satu sasaran empuk bagi para pelaku kejahatan untuk menyebarkan pengaruhnya terutama kepada generasi muda.

Suasana Saat Pre University

Suasana Saat Pre University

Arief pun mengingatkan kepada para mahasiswa baru Pre University agar tetap konsisten mengikuti perkuliahaan mengejar target kelulusan selama 4 tahun serta dapat menelurkan prestasi baik secara akademik maupun non akademik. “Mudah-mudahan dengan Pre University ini kalian dapat semakin terarahkan dan memiliki pondasi menghadapi dunia perkuliahaan. Saya harap empat tahun kedepan kalian sudah lulus dari Esa Unggul tentunya dengan predikat sebagai sarjana,” tutupnya.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]