Deksripsi:

Layanan data merupakan bisnis inti layanan dari Instansi A. Kualitas data yang baik menjadi prioritas utama agar dapat memberikan layanan bisnis terbaik kepada para pemangku kepentingan perusahaan. Tata kelola data menjadi peran utama dalam menghasilkan kualitas data yang baik. Saat ini, di Instansi A belum secara formal dilakukan tata kelola data yang baik. Oleh sebab itu dilakukan asesmen dan analisis kebutuhan tata kelola data di instansi A, untuk mengetahui tingkat kematangan tata kelola data organisasi. Asesmen dan analisis dibatasi terhadap aspek organisasi, sumber daya manusia (SDM), proses bisnis/aktivitas, dan kebijakan. Metode yang dilakukan adalah melakukan asesmen tingkat kematangan tata kelola data, merancang kuisioner, wawancara yang lebih mendalam, melakukan analisis gap, serta memberikan rekomendasi usulan inisiatif. Kerangka kerja yang diacu adalah Standford Data Governance Maturity, yang kemudian disesuaikan dengan kondisi organisasi. Hasil penelitian ini adalah analisis kematangan tata kelola data (aspek organisasi, proses bisnis, SDM, dan kebijakan) dan usulan inisiatif tata kelola data. Kegiatan asesmen dan analisis kebutuhan tata kelola data ini merupakan tahap awal untuk penelitian selanjutnya yaitu analisis kebutuhan model organisasi tata kelola data, model operasional tata kelola data, perancangan model organisasi dan model operasional tata kelola data, serta strategi tata kelola data di masa mendatang.

Universitas Esa Unggul

 

Penulis:

  • Alivia Yulfitri
  • Aceng Salim

Download: