Sosialisasi Program Hibah Bina Desa (PHBD) 2017

Sosialisasi Program Hibah Bina Desa (PHBD) 2017

Sosialisasi Program Hibah Bina Desa (PHBD) 2017

Universitas Esa Unggul melalui Biro Kemahasiswaan pada kamis 16 Februari 2017 mengadakan Sosialisasi Program Hibah Bina Desa (PHBD) 2017. PHBD adalah program kerjasama RISTEKDIKTI perguruan tinggi dalam melibatkan mahasiswa untuk terjun ke masyarakat desa dengan total pendanaan senilai 40 juta.

Dalam rangka menumbuhkan rasa peduli mahasiswa untuk berkontribusi kepada masyarakat desa, Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemenristekdikti kembali menawarkan ke berbagai bentuk organisasi mahasiswa baik Ikatan Organisasi Mahasiswa Sejenis (IOMS), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan atau lembaga eksekutif mahasiswa untuk mengikuti Program Hibah Bina Desa (PHBD) Tahun 2017.

Kepada organisasi mahasiswa yang berminat untuk mengikuti PHBD dapat mengusulkan pra-proposal kepada Biro Kemahasiswaan.