Bakti Sosial ke YKAKI bersama KMB Vajra Buddhis Indonusa

Bakti Sosial ke YKAKI bersama KMB Vajra Buddhis Indonusa

Bakti Sosial ke YKAKI bersama KMB Vajra Buddhis Indonusa

Keluarga Mahasiswa Buddhis (KMB) Vajra Buddhis Indonusa akan mengadakan bakti sosial ke Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Jakarta, pada Sabtu 25 Maret 2017. Bakti sosial bertema “Sharing Happiness in Simplicity” atau “Berbagi Kebahagiaan dalam Kesederhanaan” ini dimulai pukul 10.00 hingga selesai. Acara ini terbuka untuk umum.

Diusungnya tema “Sharing Happiness in Simplicity“, bertujuan untuk menghibur anak-anak pengidap kanker di sana agar mereka bisa turut berbahagia. “Bahagia itu tidak harus dengan kemewahan. Dengan berkumpul bersama memberi hiburan dan dukungan kepada mereka, kita pun bisa berbagi kebahagiaan untuk adik-adik di sana. Yang dibutuhkan mereka itu dukungan dari kita semua untuk kesembuhannya,” jelas Jovian Wirja, mahasiswa Fakultas Desain dan Industri Kreatif 2015, selaku ketua pelaksana. Ia juga menambahkan, selain acara hiburan menyanyi dan menonton film, dalam bakti sosial ini akan diadakan membuat kerajinan tangan bersama-sama.

Bakti sosial yang diadakan di Jalan Percetakan Negara ini akan dikemas secara menarik. “Sebagai bentuk dukungan kita, nantinya adik-adik di sana akan kita berikan souvenir berupa bingkai yang berisi foto-foto dari kita semua bertuliskan “I ALWAYS SUPPORT YOU“. Bagi yang mau ikutan foto juga, dapat mengunjungi booth kami di lobby belakang kampus dari tanggal 16 sampai 18 Maret. Gratis kok!” ujar Nia Hanliadi, mahasiswi Fakultas Ekonomi 2014, selaku ketua umum KMB Vajra Buddhis Indonusa periode 2016-2017.

Berlangsungnya acara ini tidak lepas dari kontribusi para donatur. Acara ini diharapkan dapat memberikan pengaruh positif kepada semua pengidap kanker untuk terus bersemangat melawan penyakitnya. Di sisi lain, juga dapat menyadarkan kita untuk terus bersyukur.

Contact person:
Humas Keluarga Mahasiswa Buddhis Vajra Buddhis Indonusa
Universitas Esa Unggul
Gedung PKM Lantai 2
Email: [email protected]