Deskripsi :

Perancangan event ini dimaksudkan sebagai syarat kelulusan jurusan desain komunikasi visual, fakultas desain dan industri kreatif. Perancangan ini membahas posisi bermain game pada handphone yang baik untuk anak-anak. Hal ini disebabkan banyaknya anak-anak masa kini yang sering sekali bermain handphone tanpa memperhatikan posisi tubuhnya saat bermain dapat menyebabkan berbagai kelainan atau penyakit seperti kelainan tulang belakang. Kebiasaan-kebiasaan tersebut akan membawa dampak di masa depan mendatang. Misalnya seperti kelainan tulang belakang yang terjadi lebih dini dari usia yang seharusnya. Untuk mencegah hal ini, maka dibuatlah perancangan event ini. Event ini berupa event tournament game dimana pesertanya akan diberikan pengarahan tentang bagaimana posisi tubuh yang baik saat bermain game di handphone. Event ini dibuat dengan konsep yang semenarik mungkin untuk meningkatkan minat anak-anak dan remaja agar mengikuti event ini. Diharapkan dengan adanya perancangan event bermain game pada handphone dengan posisi yang baik untuk anak-anak ini agar dapat menjangkau khalayak luas dan terus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Universitas Esa Unggul

Penulis:

Theresia Jane

Download :