Esaunggul.ac.id, Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta (PPTJ) 2025 ke-20 kembali digelar. Pada hari pertama dalam PPTJ 2025 Universitas Esa Unggul yang didampingi oleh program studi Ilmu Gizi Universitas Esa Unggul menghadirkan berbagai kegiatan inspiratif, salah satunya sesi ice breaking bertajuk “Tubuh Bugar, Prestasi Bersinar”, yang dipandu oleh Ketua Program Studi Ilmu Gizi, Dr. Mury Kuswari, S.Pd, M.Si.
Dalam sesi interaktif ini, Dr. Mury Kuswari mengajak para peserta, terutama siswa SMA/SMK sederajat, untuk memahami pentingnya menjaga kebugaran tubuh dalam mencapai prestasi akademik maupun non-akademik.
“Kesehatan dan kebugaran tubuh memiliki peran krusial dalam mendukung performa belajar. Dengan pola makan yang baik dan gaya hidup sehat, siswa dapat lebih fokus dan produktif dalam meraih cita-citanya,” ujar Dr. Mury.
Selain memberikan edukasi seputar nutrisi dan kebugaran, sesi ini juga melibatkan para peserta dalam aktivitas fisik ringan yang menyenangkan guna meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan sejak usia dini.
Tidak hanya itu Dr. Mury pun menjelaskan sedikit tentang Program Studi Ilmu Gizi Univeristas Esa Unggul yang menjadi Program Studi Ilmu Gizi yang Unggul dalam bidang Gizi Olahraga yang berwawasan Global berbasis Riset, berjiwa Enterpreneurship, Adikarya dan Tangguh yang sudah Terakreditasi A.
Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta (PPTJ) 2025 ke-20 yang berlangsung pada 3–5 Februari 2025 di Gedung Kartika Expo, Balai Kartini, Jakarta. Keikutsertaan Universitas Esa Unggul dalam acara ini bertujuan untuk mempromosikan berbagai inovasi pendidikan unggul serta layanan penerimaan mahasiswa tahun ajaran 2025/2026 yang lebih modern dan berkualitas.
PPTJ 2025 mengusung tema “Transformasi Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi untuk Pencapaian Program Asta Cita Nasional 2025”. Acara ini menjadi ajang strategis bagi perguruan tinggi nasional dalam mempromosikan program studi serta tata kelola pendidikan tinggi. Ribuan siswa kelas XII SMA/SMK/sederajat di wilayah Jabodetabek hadir untuk memperoleh informasi seputar pendidikan tinggi, program studi, dan peluang beasiswa. PPTJ 2025 diselenggarakan dengan dukungan LLDIKTI Wilayah III Jakarta dan Dinas Pendidikan DKI Jakarta.
Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng., dalam kesempatannya menyatakan bahwa partisipasi Universitas Esa Unggul dalam PPTJ 2025 merupakan wujud nyata dari komitmen universitas dalam mendukung transformasi pendidikan tinggi di Indonesia.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi jembatan bagi calon mahasiswa dalam menentukan masa depan akademik mereka dengan pilihan pendidikan terbaik,” ujar Rektor.
Komitmen Universitas Esa Unggul dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan
Sebagai universitas yang terus berinovasi, Universitas Esa Unggul menghadirkan berbagai informasi mengenai program akademik, fasilitas kampus, hingga peluang beasiswa. Selain itu, sesi konsultasi langsung dengan tim akademik dan admisi juga disediakan bagi calon mahasiswa untuk mendapatkan gambaran menyeluruh tentang program studi yang ditawarkan.
Universitas Esa Unggul berharap partisipasinya dalam PPTJ 2025 dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung transformasi pendidikan tinggi di Indonesia serta membantu calon mahasiswa dalam menentukan pilihan studi terbaik untuk masa depan mereka.
Universitas Esa Unggul: World Class University
Universitas Esa Unggul telah terakreditasi unggul berdasarkan SK BAN PT: 2041/SK/BAN-PT/Ak/PT/XI/2024. Universitas ini juga meraih peringkat:
✅ 14 PTS Terbaik se-Jakarta
✅ 43 PTS Terbaik se-Indonesia
✅ 86 Terbaik Nasional PTN & PTS (Berdasarkan Webometrics)
Dengan dukungan dari Arizona State University (ASU) dan Cintana Alliance, Universitas Esa Unggul terus berupaya mewujudkan visi sebagai universitas bertaraf internasional dan menyediakan pendidikan berkualitas bagi mahasiswa di seluruh Indonesia.