[vc_row][vc_column][vc_column_text]

Penerapan Gaya Wabi Sabi Pada Pot Dalam Ruang

Deskripsi:

Banyak orang yang suka untuk memelihara tanaman di dalam ruangan. Sebab tanaman dianggap mampu mempercantik tampilan ruangan. Selain itu tanaman juga memberikan kesan ruangan yang lebih hidup dan semarak. Tak banyak yang tahu bahwa ternyata memelihara tanaman dalam ruangan ternyata juga baik untuk kesehatan.Namun tak mudah untuk merawat tanaman hias tersebut saat dipindah penempatannya di dalam sebuah ruangan. tujuan dari penelitian ini yaitu agar dapat membatu masyarakat dalam proses maintenance/perawatan dan mempercantik ruangan dengan pot tanaman. Metode yang digunakan peneliti adalah Metode pengumpulan data dilakukan untuk membantu memberikan solusi alternatif untuk menyelesaikan rumusan masalah produk, metode yang dipakai adalah kualitatif dengan menganalisis dan mencari kesimpulan dari data-data tersebut dengan tujuan pemecahan masalah. Permasalahan dalam memindahkan tanaman hias dari pekarangan ke dalam ruangan tersebut di antaranya selain butuh penyesuaian jenis tanaman tersebut juga dibutuhkan sebuah pot yang bisa diselaraskan pada kondisi ruangan. Hasil dari penelitian ini adalah mengkombinasikan Penerapan gaya Wabi-sabi cocok untuk penyesuaian masalah ini karena Wabisabi merupakan dua kata kunci dari konsep tradisi masyarakat Jepang tentang estetika dengan efisiensi perawatan tanaman.

Penulis:

  1. Indra Gunara Rochyat
  2. Syaiful Azzam Rabbani

Download:

Jurnal Selengkapnya:
LEMBAGA PENERBITAN UNIVERSITAS ESA UNGGUL (E-Jurnal)