Esaunggul.ac.id – Saat ini kita seringkali mendengar istilah growth mindset atau pola pikir secara berkembang. Konsep ini diperkenalkan oleh seorang psikolog asal Amerika bernama Carol Dweck. Fokus yang digunakan oleh growth mindset adalah terdapat keyakinan bahwa kemampuan dan kecerdasan seseorang bisa berkembang melalui usaha, pembelajaran, dan ketekunan. Tentu hal ini berbeda dengan fixed mindset atau pola pikir tetap yang beranggapan bahwa kemampuan adalah suatu bawaan dan tidak bisa diubah. Growth mindset percaya dengan setiap dedikasi yang diberikan dan usaha maksimal, maka siapapun bisa mengembangkan potensi yang ada.  

Terdapat beberapa prinsip dari growth mindset, salah satunya adalah menjadikan kegagalan sebagai suatu kesempatan belajar. Seseorang yang menanamkan growth mindset, tidak melihat kegagalan yang dialami sebagai akhir dari segalanya, tetapi bagian dari proses pembelajaran yang bisa membantu menjadi lebih baik kedepannya. Kegagalan diartikan sebagai umpan balik untuk mengarah seseorang agar terus berusaha dan pantang menyerah hingga mencapai hasil yang diimpikan. 

Baca juga: Pengen Jadi Mahasiswa Produktif? Lakukan 5 Hal Ini

Menerapkan growth mindset bisa dilakukan pada setiap aspek kehidupan, seperti personal, pendidikan, maupun pekerjaan. Di dunia pendidikan, misalnya, mahasiswa dengan growth mindset akan tetap semangat ketika mempelajari suatu materi yang disampaikan oleh dosen. Mereka berusaha memberikan yang terbaik ketika dihadapkan dengan tugas atau ujian, karena terdapat pemahaman yang tertanam bahwa setiap kesulitan bisa dilalui dan meskipun membuat kesalahan dianggap sebagai bagian dari proses pembelajaran. Begitu juga dengan pekerjaan, seseorang dengan growth mindset akan prokatif ketika menghadapi tantangan dan mencari solusi.  

Selain itu, kemampuan adaptasi dan terus berkembang erat hubungannya dengan growth mindset. Seseorang dengan pola pikir ini memiliki kecenderungan untuk lebih terbuka terhadap setiap saran dan masukan, serta cepat beradaptasi atas setiap perubahan yang terjadi. Mereka tidak mudah terjebak pada zona nyaman dan berusaha untuk meningkatkan kemampuan diri. Hal tersebut membuat mereka mampu bertahan ketika berada di situasi yang sulit, karena terdapat kepercayaan bahwa usaha dan kerja keras yang dilakukan rintangan apapun bisa ditaklukan.  

Menumbuhkan growth mindset di dalam diri tentu bukanlah suatu hal yang mudah. Perlunya latihan dan kesadaran untuk melakukannya. Proses ini akan melibatkan perubahan pada cara pikir, seperti mengedepankan usaha  dilakukan bukan hasil yang akan diterima dan mengesampikan pikiran negatif yang bisa menjadi penghambat dalam berkembang. Melalui growth mindset, seseorang mampu mengoptimalkan potensi diri, siap menghadapi tantangan dengan lebih positif, dan meraih kesuksesan yang diinginkan.  

Pilih Universitas Esa Unggul, PTS Unggul Berstandar Internasional

Universitas Esa Unggul saat ini telah meraih akreditasI unggul. Berdasarkan Webometrics, Universitas Esa Unggul meraih peringkat 14 PTS Terbaik Se-Jakarta, 43 PTS Terbaik Se-Indonesia dan 86 Terbaik Nasional PTN & PTS.

Universitas Esa Unggul (UEU) kini juga sudah menjadi bagian dari Cintana Alliance, sebuah jaringan universitas global yang berkomitmen untuk mengembangkan dan memperkuat program akademik berkualitas tinggi. Afiliasi ini menunjukkan bahwa UEU adalah PTS unggul yang sudah menerapkan standar internasional.

Dengan dukungan dari Arizona State University (ASU)Cintana Alliance mendukung UEU dalam mewujudkan visinya untuk menjadi universitas bertaraf internasional, serta menyediakan pendidikan berkualitas bagi mahasiswa di seluruh Indonesia.

Anggota Cintana Alliance mendapatkan berbagai manfaat, termasuk akses ke sumber daya Arizona State University, seperti kurikulum, keahlian dalam pembelajaran digital, program penelitian terkemuka, serta jalur gelar dan program master yang dipercepat yang memungkinkan mahasiswa memperoleh kredensial atau gelar dari ASU.

Dengan bekerja sama dengan ASUCintana menyediakan Universitas Esa Unggul dengan strategi, teknologi, dan manajemen terbaik, yang didukung oleh para ahli berpengalaman yang telah berkontribusi dalam membangun dan mengembangkan universitas-universitas di seluruh dunia. Jadi ayo buruan gabung di Universitas Esa Unggul!