Esaunggul.ac.id, Fakultas Psikologi Universitas Esa Unggul mengadakan Pengabdian Kepada Masyarakat (Abdimas) berupa penelusuran bakat minat pada siswa SMA di Kota Bekasi. Kegiatan abdimas ini berlangsung selama tiga hari. Tanggal 19 Juli 2018 diadakan di SMA Cindera Mata Kota Bekasi, serta tanggal 20 – 21 Juli 2018 di SMA Taman Harapan 1 Kota Bekasi.

Kedua sekolah ini terpilih karena belum pernah diadakannya tes minat dan bakat serta terbuka untuk diadakannya kerja sama. Atas dasar tersebut, ketiga belah pihak menyetujui diadakannya asesmen psikologi berupa tes bakat minat. Hasil dari asesmen psikologi ini berisikan informasi mengenai inteligensi (kemampuan kognitif) berupa skor IQ, bakat dan minat, kepribadian, serta penjurusan siswa di Perguruan Tinggi, khususnya Perguruan Tinggi Universitas Esa Unggul.

 

Kegiatan asesmen psikologis ini dilakukan oleh dua orang dosen psikologi sekaligus yaitu Sitti Rahmah Marsidi, S.Psi., M.Psi., Psi., dan Andi Rina Hatta, S.Psi., M.Psi., Psi., beserta 5 orang mahasiswa Psikologi Universitas Esa Unggul Cabang Harapan Indah Kota Bekasi, yaitu Ade Ratna, Shinta Fulandari, Nour Abdi, Dina Maryana, dan Sri Wahyuningsih.

Sitti Rahmah Marsidi mengatakan, “Partisipan asesmen psikologis ini berjumlah 208 orang siswa. Partisipan SMA Taman Harapan 1 Kota Bekasi berasal dari siswa kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2 sebanyak 52 siswa, dan seluruh siswa kelas XII SMA Cindera Mata Kota Bekasi, sebanyak 156 orang siswa” terangnya.

Menurut Sitti Rahmah, partisipan cukup kooperatif mengikuti proses asesmen psikologis ini. “Beberapa nampak antusias, beberapa dari mereka belum paham bakat minat mereka”.  Selanjutnya ia berharap dengan diadakannya asesmen psikologis ini mereka dapat semakin paham bakat minat yang mereka miliki.

Selain itu, kegiatan ini bermanfaat untuk mereka dalam mempertimbangkan pendidikan atau jurusan perkuliahan mereka kelak.