Esaunggul.ac.id, Dalam rangka Memperingati Hari Raya Idul Adha 1441 H, Universitas Esa Unggul Citra Raya Tanggerang menggelar pemotongan hewan Qurban, Jumat, 31 Juli 2020 dipelataran Kampus UEU. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, pemotongan Hewan Qurban ini dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat karena ditengah Pandemi Covid 19.

Hadir diacara ini, Direktur Kampus UEU Citra Raya Tangerang, Dr. Drs. Dihin Septyanto, ME, , Memberikan Sambutan, Dihin mengatakan dalam situasi pademik COVID-19 yang berlangsung saat ini, sejumlah aktivitas banyak terhalang dikarenakan masifnya penyebaran Covid 19, untuk itu protokol kesehatan seharusnya diterapkan secara maksimal seperti saat pemotongan Hewan Qurban ini.

“Mungkin Idul Adha saat ini sangat terasa berbeda karena harus menyesuaikan dengan tatanan New Normal, protokol kesehatan sangat penting kita laksanakan, saya yakin dengan menerapkan protokol kesehatan, kekhusyukan dan Kekhidmatan perayaan Idul Adha tidak akan berkurang,” ucapnya.

Dihin pun melanjutkan tema Qurban di Universitas Esa Unggul Citra raya yakni “Perbaiki Jiwa dengan Berqurban,” tema tersebut diambil dikarenakan pentingnya mengisi jiwa ditengah kondisi ketidakpastian yang saat ini terjadi. Dengan memperbaiki diri secara spiritual, hidup lebih terasa tenang dan mampu meningkatkan rasa syukur kita.

“Mudah-mudahan acara Qurban yang terselenggara ini mampu meningkatkan rasa syukur kita sebagai manusia dan meningkatkan rasa empati kepada sesama manusia, kondisi saat ini rasa saling tolong menolong perlu ditingkatkan,” terangnya.

Acara pemotongan Hewan Qurban ini terselenggara berkat kerjasama ESUMMI, E2C, BEM Esa Unggul dan Kampus Citra Raya – Tangerang, Semoga dengan rasa keikhlasan ini, ujian seberat apapun Insya Allah akan bisa dilalui dan mendapatkan hikmah yang terbaik dari Allah SWT.