Publish : Desember 2019

Deskripsi :

Laporan keuangan merupakan catatan keuangan mengenai aktivitas
perusahaan atau organisasi dalam kurun waktu tertentu ( satu periode akuntansi/satu tahun) yang memperlihatkan kondisi perusahaan dan digunakan sebagai informasi bagi pihak-pihak yang berkepentingan.
Laporan keuangan tidak hanya berkaitan dengan posisi keuangan yang sangat penting. Dalam penyusunannya, laporan keuangan tidak terlepas dari perilaku akuntan dalam perusahaan yaitu sehubungan dengan pemilihan kebijakan akuntansi.

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh persepsi mahasiswa akuntansi terhadap etika penyusunan laporan keuangan, pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Penelitian ini dimaksudkan untuk melihat persepsi mahasiswa akuntansi terhadap misstatement laporan keuangan, Disclosure, cost-benefit, responsibility, norma, etika dan norma dari penyusunan laporan keuangan. Berdasarkan analisis regresi linier berganda, maka dapat dilihat bahwa yang paling berpengaruh terhadap variabel persepsi mahasiswa adalah variabel misstatment dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,32 (32%).

Universitas Esa Unggul

Penulis :

Sofiani Juningsih

Download :