Deskripsi :

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian Smartphone Samsung. Variabel independent terdiri atas kualitas produk dan harga, sedangkan variabel dependent adalah keputusan pembelian. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 responden. Responden penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Esa Unggul Fakultas Ekonomi Reguler Aktif Angkatan 2011-2013 yang menggunakan semua jenis Smartphone Samsung. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk memiliki nilai signifikan sebesar 0,000 (<0,05), dan harga memiliki nilai signifikan sebesar 0,027 (<0,05). Sehingga kualitas produk dan harga memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Selain itu hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama kualitas produk dan harga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian, karena nilai signifikannya sebesar 0,000 (<0,05).

Penulis :

Hendrik ( 2011-11-166 )

Download :