Sosialisasi Amnesty Pajak Oleh DJP Pajak

Sosialisasi Amnesty Pajak Oleh DJP Pajak

Esaunggul.ac.id, Jakarta Barat, Direktorat Jenderal Pajak melalui Kantor Wilayah DJP Jakarta Barat melakukan kegiatan sosialisasi Pasca amensti pajak di Ballroom Aula Kemala, Universitas Esa Unggul Kebon Jeruk. Sekitar 200 Wajib pajak, mulai dari pengusaha, penggiat UKM maupun wirausaha berkumpul mengikuti kegaiatan Sosialisasi pasca Amnesti pajak Tingkat Jakarta Barat tersebut.

Kepala Kanwil Dirjen Pajak Jakarta Barat, Budi susanto menjelaskan kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk kembali mengingatkan kewajiban kepada para wajib pajak untuk terus menaati peraturan mengenai perpajakan yang digencarkan oleh pemerintah. Apalagi pemerintah telah melakukan Tax Amnesti untuk meringankan para wajib pajak.

“Sosialisasi ini kita manfaatkan sebagai momentum kepada para wajib pajak untuk menaati pajak, setelah adanya amnesti pajak pemerintah ini mari kita tingkatkan kewajiban pajak. Jakarta Barat termasuk wilayah yang memiliki pendapatan pajak terbaik se-Indonesia,” Ujar Budi di Ballroom Aula Kemala, Jakarta Barat, Selasa (24/10/2017).

Suasana Saat Sosialisasi Pasca Amnesty Dirjen Pajak

Suasana Saat Sosialisasi Pasca Amnesty Dirjen Pajak

Budi pun berharap sosialisasi pasca Amnesty ini mampu menjadi wadah bagi para wajib pajak untuk sekedar berbagi dan sharing mengenai perpajakan, sehingga mampu menumbuhkan semnagat membayar pajak untuk kemajuan dan pembangunan bangsa dan negara.

“Sosialisasi ini saya harapkan bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk sekedar sharing dan diskusi antar wajib pajak dan kami sebagai aparatur pajak, sehingga nantinya pendapatan pajak di Indonesia khususnya di daerah Jakarta Barat dan Kebon Jeruk dapat meningkat,” tutupnya.

penampilan Artis Idola Cilik Alsa Putri Aqila yang membawakan lagu daerah dan nasional Indonesia.

penampilan Artis Idola Cilik Alsa Putri Aqila yang membawakan lagu daerah dan nasional Indonesia.

Acara Sosialisasi Pasca Amnesty Pajak Direktorat Jenderal Pajak, Kanwil DJP Jakarta Barat dan KPP Pratama Jakarta Kebon Jeruk Dua diselenggarakan dengan meriah selain menghadirkan pembicara dari Kantor Pusat Dirjen pajak Tunjung Nugroho, juga dimeriahkan oleh penampilan Artis Idola Cilik Alsa Putri Aqila yang membawakan lagu daerah dan nasional Indonesia.