Deskripsi :

Untuk mengetahui perbedaan latihan calf raises exercise dengan ankle hops terhadap peningkatan daya tahan otot gastrocnemius. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental dimana untuk mengetahui efek latihan yang dilakukan terhadap obyek penelitian. Sampel yakni mahasiswa universitas esa unggul yang terdiri dari 18 orang dan dikelompokan menjadi dua kelompok perlakuan. Kelompok perlakuan I terdiri dari 9 orang yang diberikan latihan calf raises exercise dan kelompok perlakuan II yang terdiri dari 9 orang dengan diberikan latihan ankle hops. Hasil uji normalitas dengan Shapiro Wilk Test didapatkan data berdistribusi normal sedangkan uji homogenitas dengan Levene’s Test didapatkan data varian yang homogen. Hasil uji hipotesis pada kelompok perlakuan I dengan T-test Related didapatkan nilai p=0,000 dan dengan nilai mean 43,78 ± SD21,417yang berarti calf raises exercise dapat meningkatkan daya tahan otot gastrocnemius. Pada kelompok perlakuan II dengan T-test Related nilai p=0,003 dan dengan nilai mean 27,33 ± SD19,969 yang berarti latihan ankle hops dapat meningkatkan daya tahan otot gastrocnemius. Pada hasil uji hipotesis III menggunakan Independent Test menunjukan nilai p= 0,072 yang berarti tidak ada perbedaan calf raises exercise dengan ankle hops terhadap peningkatan daya tahan otot gastrocnemius. Tidak ada perbedaan calf raises exercise dengan ankle hops terhadap peningkatan daya tahan otot gastrocnemius.

Universitas Esa Unggul

Penulis :

Satrio Surya Putra

Download :