Universitas Esa Unggul di Jakarta Barat,Indonesia  bekerjasama dengan PT. Tekno Logika Utama sebagai mitra resmi Autodesk dan Adobe 2 sebagai penyedia terbesar alat digital di dunia akan melakukan pembaharuan teknologi dengan berbentuk workshop GRATIS dengan Sertifikat yang bertema “ CREATE FREELY , SUCCEED WILDLY ”

Seminar yang berlangsung pada tanggal 30 November 2012 yang lalu dan  diikuti hampir  50 orang peserta membahas tentang perkembangan teknologi desain dan pemanfaatan teknologi/software  tentang desain visual seperti  tips dan trik dalam mengedit edit film, fotografi, animasi dan lainnya.

Pembicara seminar :

  • Bapak Teddy M. Darajat, M.Des ( FDIK Universitas Esa Unggul)
  • Tim PT. Tekno Logika Utama

Seminar  yang diselingi dengan diskusi serta tanya jawab antara narasumber dan peserta ditutup dengan penyerahan sertifikat dan foto bersama.