Kemkes Minta Tenaga Medis Lulusan Esa Unggul Tingkatkan Kualitas

Kemkes Minta Tenaga Medis Lulusan Esa Unggul Tingkatkan Kualitas

Kemkes Minta Tenaga Medis Lulusan Esa Unggul Tingkatkan Kualitas

Esaunggul.ac.id, Jakarta Barat, Dalam seminar yang diselenggarakan oleh Prodi MIK (Manajemen Ilmu Kesehatan), salah satu pembicara yakni Tim Case-Mix Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengatakan Universitas Esa Unggul sebagai salah satu penghasil tenaga kerja medis di Indonesia harus meningkatkan kualitas lulusannya.

“Jadi dalam seminar ini saya meminta kepada Esa Unggul dapat lebih meningkatkan kualitas lulusan tenaga medis. Agar bukan hanya menguasai mengenai medis  saja, lebih jauh lagi mereka dapat menguasai mengenai asuransi kesehatan,” terang salah satu tim case-Mix Kemkes saat seminar HIPAA, di Esa Unggul, Jakarta Barat (17/05/2017).

Menurutnya saat ini tenaga medis yang kebanyakan terjun dilapangan  kurang mendapatkan pembekalan strategis khususnya dalam hal manajemen informasi kesehatan. Sehingga penting diadakan seminar pembekalan terhadap rekan-rekan medis seperti yang dilakukan saat ini.

“Selama ini yang terjun ke lapangan itu belum sepenuhnya mengerti manajemen medis seperti asuransi dan proses klaim. Saya harapkan ini dijadikan tonggak sejarah bagi tenaga medis,” ujarnya.

Sementara itu, pembicara lainnya yakni Dr. Hozisah, SKM, MM menerangkan seminar ini juga menjadi titik terang bagi para petugas medis untuk menerapkan prosedur perlindungan mengenai jaminan kesehatan yakni asuransi sesuai peraturan yang akan dibuat pemerintah.

“Seminar ini kan mengarahkan kepada peserta yang kebanyakan rekan medis, bagaimana mereka bertindak ketika medis dan asuransi saling berhubungan. Nantikan prosedur antara keduanya akan segera dibahas melalui kebijakan pemerintah,” ungkapnya.

Acara yang dihadiri oleh 188 peserta dari berbagai latarbelakang profesi tersebut digelar oleh Prodi Manajemen Informasi Kesehatan (MIK).  Acara ini sendiri menjadi bagian dari rentetan dari program kerja dari prodi manajemen informasi kesehatan.

Tim Case-Mix Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Dr. Hozisah, SKM, MM

Tim Case-Mix Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Dr. Hozisah, SKM, MM