Ruangan Taekwondo, salah satu UKM di Gedung PKM

Ruangan Taekwondo, salah satu UKM di Gedung PKM

Esaunggul.ac.id, Jakarta Barat, Selain mendorong mahasiswanya mendapatkan prestasi akademik, Universitas Esa Unggul juga mendorong mahasiswanya untuk dapat berprestasi secara non-akademik yakni melalui prestasi-prestasi bakat atau minat. Untuk mendorong hal tersebut, kampus menyediakan tempat yang sering disebut PKM (Pusat Kegiatan Mahasiswa).

PKM menjadi salah satu tempat aktualisasi kreativitas mahasiswa Esa Unggul untuk sekedar mengembangkan bakat dan hobi terpendamnya. Tidak mengherankan PKM selalu ramai didatangi oleh mahasiswa yang memiliki bakat seperti musik, seni, bela diri, menari hingga bakat kepemimpinan. Di PKM sendiri terdapat berbagai ruangan yang diperuntukan untuk organisasi BEM Fakultas dan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa).

Sekertaris BEM Universitas Esa Unggul Nurul Prilia menerangkan pemanfaatan Ruangan PKM selama ini digunakan sebagai wadah berkumpulnya mahasiswa untuk sekedar sharing mengenai program beberapa UKM dan organisasi yang selama ini terdapat di kampus. Tidak mengherankan PKM menjadi tempat berkumpulnya mahasiswa yang kreatif dan aktif berorganisasi.

“Ruangan PKM ini biasanya digunakan untuk briefing dan sharing antar anggota organisasi seperti BEM Fakultas dan UKM, jadi kami tuh mengumpulkan ide mengenai program apa yang akan kami lakukan disini di ruangan PKM,” ujar Nurul di ruangan BEM Univeritas, Selasa (04/07/2017).

Meskipun masih terdapat berbagai kekurangan di ruanagan gedung PKM ini, namun dia dan teman-teman mahasiswa cukup aktif untuk memanfaatkan PKM sebagai sarana aktualisasi bakat dan keterampilan. ” walaupun masih banyak infrastruktur yang mungkin kurang dari PKM ini kami tetap aktif untuk mengembangkan bakat kami di sini,karena di sini kita bisa bertukar pikiran apa saja sih problem atau masalah yang dihadapi oleh teman-teman organisasi dan UKM, sehingga kita bisa menampung dan memfasilitasinya,” ucapnya.

Beberapa Ruangan dan kegiatan di PKM

Beberapa Ruangan dan kegiatan di PKM

Sementara itu, Ketua UKM Band Agahtis, L.A menjelaskan selama ini UKM Band sangat terbantu dengan keberadaan PKM. Selain karena UKM Band membutuhkan ruangan untuk menampung peralatan band, PKM juga digunakan UKM Band untuk sekedar briefing dan berkumpul untuk membahas program kerja.

“Di PKM sendiri kami dari UKM Band memanfaatkan studio band yang tersedia di PKM untuk latihan nge-band, selain itu kami juga melakukan sharing rutin di sini antar anggota band,” ucap Agathis.

Dia dan beberapa teman UKM lainnya pun berharap nantinya PKM dapat memperbaiki fasilitas yang telah ada, agar PKM ini semakin diefektifkan oleh mahasiswa sebagai wadah untuk mendorong hobi beserta bakat mahasiswa Esa Unggul.

” Saya sama teman-teman berharap fasilitas di PKM ini semakin ditingkatkan, karena PKM ini kan tempat kita mengembangkan bakat dan aktualisasi diri jadi penting sih untuk mengembangkan fasilitas di sini, selebihnya kami cukup puas dengan keberadaan PKM disini,” tutupnya.

Di gedung PKM sendiri terdapat beberapa ruangan yang diperuntukan untuk Organisasi BEM seluruh Fakultas di Universitas Esa Unggul. Selain organisasi, sejumlah UKM pun masing-msaing memiliki ruangannya tersendiri di PKM ini. Terhitung sebanyak 10 UKM yang terdiri dari Himpala, Bela diri, Golden Dance, IKMI, seni dan Palang Merah Mahasiswa (KSR).